Close Menu
    INFO TERBARU

    Momentum Pelantikan DPC Ciruas: Ketua DPW I Banten Dapat Gelar Ki Banjar Agung

    Desember 1, 2025

    Milad Kedua TTKKBI Meriahkan Kota Serang: Perpaduan Tradisi, Silaturahmi, dan Spirit Karuhun

    Oktober 19, 2025

    Silaturahmi Menyatukan: Hundusin Adistara Pimpin TTKKBI Cilegon

    Oktober 11, 2025
    Facebook X (Twitter) Instagram
    Tjimande Tari Kolot Karuhun Banten Indonesia
    Tjimande Tari Kolot Karuhun Banten Indonesia
    Home»TTKKBI Provinsi Banten

    Momentum Pelantikan DPC Ciruas: Ketua DPW I Banten Dapat Gelar Ki Banjar Agung

    adminDesember 1, 20252 Mins Read
    Facebook Twitter WhatsApp Copy Link
    TTKKBI_DPC_Siruas

    TTKKBI BANTEN – Tjimande Tari Kolot Karuhun Banten Indonesia (TTKKBI) menggelar pelantikan Ketua dan jajaran Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kecamatan Ciruas, Kabupaten Serang, Provinsi Banten, di Desa Ranjeng pada Minggu malam (30/11/2025).

    Acara tersebut dihadiri oleh seluruh jajaran pimpinan TTKKBI dan para anggota, di antaranya Ketua Umum H. Tubagus Arif Hidayat, Sekjen Dodi Suryana, Ketua DPW I Banten H. Hudi Nurhudiyat beserta Sekwil Mukri Aetami, serta Ketua DPW II Serang Timur Sapta Mulyana.

    Dalam prosesi pelantikan, Ketua DPW II Serang Timur Sapta Mulyana—yang juga Kepala Desa Ranjeng—tampil ke depan menyematkan Ketua terpilih, Salman, sebagai Ketua DPC Ciruas secara khidmat sambil mengibarkan bendera Petaka TTKKBI.

    Menjelang acara puncak, H. Tubagus Arif Hidayat memberikan sambutan ringkas. Dalam keterangannya, ia menegaskan bahwa seluruh materi inti telah disampaikan oleh para pimpinan sebelumnya.

    “Sepertinya semuanya telah disampaikan baik dari ketua terlantik Ketua DPC Ciruas, dari DPW II Serang Timur juga, dan dari DPW I Banten. Saya di sini hanya melengkapi materi yang sebetulnya sudah disampaikan semua. Saya mengucapkan selamat atas tercantiknya Saudara Salman sebagai Ketua DPC Ciruas. Semoga ke depan bisa menjalankan tugasnya dengan baik,” ungkap Arif Hidayat.

    Momentum pelantikan tersebut disertai kejutan ketika H. Tubagus Arif Hidayat memberikan gelar kehormatan kepada Ketua DPW I Banten. Ia menyatakan bahwa H. Hudi Nurhudiyat resmi diberi gelar Ki Banjar Agung.

    “Di malam yang penting ini, khususnya bagi Serang Timur, pada kesempatan ini saya memberi gelar kepada Bapak H. Hudi Nurhudiyat dengan nama Ki Banjar Agung. Tolong perhatikan dan ingat buat semua yang hadir di sini,” ucap Tubagus Arif Hidayat.

    Ketua DPW II Serang Timur, Sapta Mulyana, menjelaskan bahwa pelantikan DPC Ciruas bertepatan dengan puncak acara hari ulang tahun Desa Ranjeng sehingga keduanya digabungkan. Puncak perayaan tersebut juga diisi dengan penyerahan hadiah bagi para pemenang lomba.

    “Ya memang bersamaan waktunya. Tetapi itu tidak masalah. Karena warga Ranjeng semuanya mendukung TTKKBI dan mereka tahu bahwa saya Ketua DPW II Serang Timur,” ungkapnya.

    Sapta menambahkan bahwa pelantikan DPC Ciruas merupakan bagian dari upaya memperluas penguatan organisasi di wilayah Serang Timur.

    “Ya Alhamdulillah selama saya menjabat, saya telah melantik tiga DPC, Kecamatan Keragilan, Kopo, dan Ciruas. Ditambah satu ranting, Desa Cisait, Keragilan. Dan perlu diingat Ciruas ini merupakan daerah yang sangat bersejarah bagi Kabupaten Serang, selain menjadi salah satu daerah yang banyak warganya. Jadi harus kita ratakan silaturahmi di sini. Semua harus mengenal TTKKBI ya,” jelasnya.*** (GZN)

    Pelantikan Pengurus
    Berita TTKKBI Banten

    Milad Kedua TTKKBI Meriahkan Kota Serang: Perpaduan Tradisi, Silaturahmi, dan Spirit Karuhun

    Silaturahmi Menyatukan: Hundusin Adistara Pimpin TTKKBI Cilegon

    Pelantikan Pengurus TTKKBI Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kecamatan Kasemen Kota Serang

    Polda Banten Gelar Peringatan Maulid Nabi 1447 H dan Doa Bersama, TTKKBI Turut Hadir

    Pelantikan dan Pengukuhan Ketua dan Pengurus DPC TTKKBI Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang

    Pengukuhan dan Pelantikan DPW II TTKKBI Serang Barat, Komitmen Budaya dan Pembinaan Pencak Silat

    Cross-Chain Swaps, Yield Optimization, and Institutional Tools: A Practical Playbook for OKX Wallet Users

    Semarak Gembrungan TTKKBI Kragilan Dimeriahkan Jaipongan dari Srikandi DPW I TTKKBI Banten

    Ketua DPW I Provinsi Banten Serahkan Kaos Simbolis untuk Paguron Se-Lebak Selatan

    Meriahkan Silaturahmi, DPW II TTKKBI Kabupaten Tangerang Suguhkan Tradisi Palang Pintu

    Tjimande Tari Kolot Karuhun Banten Indonesia
    Facebook YouTube TikTok Instagram
    ©2026 TTKKBI BANTEN | ABOUT US | CONTACT

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.